Aku
seorang Nyctophobia, Thallosophobia, dan Ailurophobia, memiliki ketakutan pada
gelap yang terlalu gelap, juga pada laut, karena waktu aku masih SD aku pernah
tenggelam, tapi sekarang aku berusaha untuk melawan phobiaku itu, karena
setelah berpikir berulang-ulang seru juga bermain di laut. Dan yang satu ini,
sejak kecil sampai SMA ini aku masih memiliki phobia pada kucing. Mendengar suaranya
dari kejauhan, aku langsung waspada dan berusaha menjauh dari tempat suara
berasal. Bukannya benci pada kucing, tapi aku hanya menganggap kucing bukan
sumber kebahagiaanku. So, jangan pernah menggangguku dengan kucing kalau tidak
ingin kena tinjuku. Karena dulu aku pernah meninju teman laki-lakiku sampai ia
tidak berani lagi membuatku marah. Kata banyak orang, tinjuku itu menyakitkan.
aku juga masih sering lepas kendali dalam hal amarah, juga pernah saking
marahnya hingga aku lepas kendali, sehingga membuatku mencekik orang itu.
Syukurlah orang itu tidak mati tercekik, aku sangat menyesal melakukan itu.
Sampai sekarang aku masih bingung,
gimana sih caranya untuk mengendalikan emosi? Sulit sekali bagiku. Banyak
yang bilang kalau aku itu tomboy, memang dulu aku tomboy, tapi semenjak SMA aku
berusaha menghilangkan sifat tomboyku.
Selama
hidupku, aku pernah salah memilih teman, hingga membuatku menjadi, hm ya
seperti anak nakal. Ngompot, bolos sekolah, meninggalkan sholat wajib, bergaul
secara bebas, terlebih lagi dulu aku masih sering buka aurat, bersikap kasar
pada orang, suka balapan motor hingga membuatku terbiasa mengendarai sepeda
dengan kecepatan rata-rata 40 sampai 80 km/jam, dll. Tapi sekarang aku berusaha
untuk menjadi orang baik-baik. Karena tidak ada orang yang baik tanpa memiliki
sejarah hidup yan kelam. Sebenarnya sih aku tidak nakal-nakal amat, Cuma aku
salah milih teman aja, sebenarnya aku sih pendiam, nggak banyak bicara,
tertutup, pendengar dan pengamat yang baik, nggak terlalu suka dengan
bersosialisai, sekali nyaman dengan seseorang ya sama dia terus, jarang atau
nggak pernah curhat masalah yang sebenarnya menjadi beban hidupku pada orang
lain, serta keluarga, aku biasanya menyimpan semuanya, so, sebenarnya
ketenangan dan kesendirian di kamar sambil main laptop atau handphone sambil
mengemil itu ibarat surga dunia ku.
Hobiku
membaca, melamun, mengamati, meneliti, tidur, nonton drakor, film barat, sama
anime, membaca novel sama komik yang bergenre pembunuhan, action, fantasi, dan
horror, dan mendengarkan lagu, untuk yang satu ini kalian suka lagu apa? Kalau
aku sih, suka lagu barat dan lagu korea, khususnya EXO. Aku adalah EXO-L. Biasku
adalah ChanBaek. Maksudnya Park Chanyeol, Byun Baekhyun, dan satu lagi Kim Jong
Dae yang biasa dipanggil dengan Chen. Aku paling nggak suka jika disuruh masak,
karena dulu saat aku memasak telur dadar dan mi instan ada kejadian yang
membuat diriku nggak suka masak, tidak hanya itu aku juga sebenarnya nggak
terlalu suka jika disuruh-suruh untuk bersih-bersih, karena nanti bakal banyak
debu aku nggak terlalu suka, karena biasanya nanti aku bakal bersin, terus
setelah itu jadi merambat ke flu. Warna kesukaanku itu hitam dan putih, dan
yang paling kubenci itu warna pink dan ungu. Makanan favoritku itu nasi goreng,
semua yang berbau coklat, dan makanan yang pedas-pedas. Minuman favoritku itu
coca cola, air putih, semua susu rasa strawberry dan coklat, pepsi, dan teh
panas. Aku itu aneh, kata dokter aku alergi coklat, mi instan, telur, ikan
pindang, dan ikan tongkol, tapi aku sering memakannya, ketika alergiku kambuh
baru berhenti, hehehe.
Cita-citaku,
aku Ingin jadi dokter, ilmuwan, dan ahli kimia. Ilmuwan yang paling aku kagumi
itu Al-khawarizmi, Albert Einstein, dan Thomas Alva Edison. Kata motivasi yang
paling memotivasi diriku, diantaranya adalah "semua orang berhak memiliki
mimpi dan mewujudkannya" "Gagal hanyalah sebuah fase dalam hidup,
hanya karena kamu gagal sekali, bukan berarti kamu akan gagal dalam hidup
karena waktu sukses tiap orang itu berbeda-beda". Kalau untuk penulis yang
aku hormati itu, Bang Tere, kalian kenalkan? Untuk kuliah, aku ingin kuliah di CB
Jepang, kalau gak gitu ya di UCB California, dan Undip Semarang, kalau bisa
jurusan kimia, nuklir, fisika, dan biologi. Pokoknya salah satu dari mereka. Doakan
aku teman-teman agar sukses selalu. Aamiinn. Media sosial yang berjalan wa, dan
Instagram. Dengan nama tstsabitaalfaruq. Follow ya! Sudah dulu, kurasa cukup
untuk perkenalannya.
^ _^
Tsabitah
Tholi'atul Haq Al faruq
0 coment�rios: